Resolusi Tahun Baru: Dapatkan Inspirasi 'Best Advice' dari Troye Sivan, Prince Royce, & Lainnya
Ide untuk menetapkan tujuan bagi pembuat musik dari beberapa artis terbaik di bisnis ini.
Karena kamu akan membuka lembaran baru pada kalendermu, saatnya membuat resolusi Tahun Baru untuk kariermu. Orang yang paling tepat untuk memberikan saran adalah sesama artis yang sudah mewujudkan banyak sasaran dalam perjalanan menuju kesuksesan. Berikut adalah beberapa ide dari Big Freedia, Prince Royce, BANKS, dan Troye Sivan untuk memulai.
Dan kalau kamu mencari lebih banyak ide, dengarkan episode sebelumnya dari podcast Best Advice saat kami mempersiapkan lebih banyak untuk tahun 2023. Best Advice menampilkan suka duka musisi dalam menjalani karier artistik mereka, dan apa yang mereka pelajari selama ini. Selamat Tahun Baru!
Berhenti meremehkan diri sendiri
"Ketahui kelebihanmu, pertahankan, dan lakukan" itu penting, ujar Big Freedia, Queen of Bounce yang tak terbantahkan. Dia belajar untuk tidak takut mengatakan, "Kalau kamu tidak menaikkan bayarannya, saya tidak bisa melakukannya."
Tetapkan batasan pada media sosial
Tidak ada yang akan membantah bahwa berusaha untuk berinteraksi dengan penggemarmu di media sosial adalah bagian penting dari menjadi seorang artis. Namun, menurut artis pop fenomenal, Troye Sivan, terlalu banyak menjelajahi media sosial bisa berubah menjadi "pusaran memusingkan".
"Saya menentukan durasi tertentu untuk media sosial dan lainnya. Rehat dari media sosial mungkin menakutkan karena kamu merasa mungkin melewatkan sesuatu," ujar Sivan. "Saya ingin sedikit lebih yakin pada diri sendiri, bahwa itu tidak mustahil untuk saya dan saya tetap bisa menciptakan karya yang bisa saya banggakan meski bukan yang paling viral [di media sosial] pada bulan itu."
Perluas referensi
"Kamu harus tahu apa yang sedang populer. Jadi, menurut saya penting juga untuk mendengarkan hal-hal lain di luar genremu. Terutama saat ini, karena adanya streaming," ujar pencetak hit bachata, Prince Royce. "Kita bisa membuka Spotify, menemukan sesuatu dari negara lain, dan melihat apa saja yang muncul di 10 teratas. Dahulu kita tidak bisa melakukan itu."
Menjalani suatu rutinitas saat tur
"Kalau ada hal-hal tertentu yang membantumu membentuk rutinitas yang baik, itu akan sangat bermanfaat," ujar penyanyi/penulis lagu R&B alternatif, BANKS. "Tidur yang cukup [sangat] penting saat tur. Nikmati kotanya. Jelajahi."
"Mempunyai rutinitas malam yang kamu lakukan—mungkin mencuci muka atau bermeditasi—bisa menenangkanmu sesudah kamu tampil atau melakukan aktivitas yang menghabiskan banyak energi. Beristirahat itu penting. [Lakukan] olahraga [setelah terkurung] di bus sepanjang hari. Saya sangat suka berjalan kaki selama berjam-jam."
Belajar hal baru
Bagi Troye Sivan, apa pun pencapaianmu, selalu ada hal baru untuk dipelajari. "Saya melihat Lauryn Hill membahas tentang menguasai sesuatu, lalu belajar hal lain, lalu menguasainya, dan lalu belajar yang lain lagi," ujarnya. "Menurut saya itu proses yang bagus dan mirip dengan apa yang saya cita-citakan."
Setelah kamu menetapkan resolusimu, mulailah. "Kamu harus menetapkan tujuan dan impian [tentang] hal yang ingin kamu lakukan dalam hidup," ujar Big Freedia. "Dan kamu harus selalu mempertahankan tujuan dan impian itu. Setelah kamu berhasil mencapainya, jangan berhenti. Kamu harus terus mewujudkan semua keinginanmu."
Spotify for Artists membantumu mengembangkan basis penggemar yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan.