Produk

Dengan Spotify Ad Studio, Tim Artis Sekarang Dapat Mengukur Pengaruh Kampanye Iklan terhadap Streaming

Spotify Ad Studio
April 8, 2019

Dengan metrik konversi streaming, pemasar musik dapat memahami pengaruh iklan audio mereka di Spotify terhadap pendengar.

Pada tahun 2017, kami memperkenalkan Spotify Ad Studio—platform layanan mandiri yang memungkinkan pengiklan menjangkau audiens di versi Spotify yang didukung iklan saat mereka mendengarkan musik. Sejak diluncurkan, ratusan tim artis, label rekaman, dan pemasar musik telah menggunakan Spotify Ad Studio sebagai bagian dari rencana promosi mereka. Ini merupakan tambahan yang bagus untuk kampanye yang mungkin Anda jalankan di platform nonmusik: Kampanye iklan audio di Spotify dapat menjangkau audiens yang tepat ketika mereka sudah mendengarkan dan ingin menemukan musik.

Label rekaman dan tim artis yang menggunakan Ad Studio telah bertanya kepada kami tentang cara-cara yang lebih mendalam untuk memahami pengaruh kampanye mereka. Kami dengan gembira meluncurkan sekumpulan metrik konversi streaming baru yang akan membantu memahami reaksi pendengar tersebut setelah mereka mendengar iklanmu. Berapa banyak orang yang mencari musikmu di Spotify setelah mendengar iklanmu? Apakah iklanmu berperforma lebih baik dengan penggemar yang memutar musikmu baru-baru ini atau dengan pendengar baru? Berapa banyak dari mereka yang menyimpan musikmu ke koleksi mereka atau menambahkan salah satu lagumu ke playlist? Lihat beberapa metrik baru di bawah ini:

Metrik di Spotify Ad Studio

Metrik di Spotify Ad Studio

“Ini adalah laporan yang ingin kami lihat,” kata Jimmy Brunetti, VP Pemasaran di perusahaan layanan label rekaman independen, Croshal Entertainment Group. “Saya senang karena platform ini memberi kami indikasi tentang bagaimana iklan kami mendorong tindakan yang lebih dalam. Itu menjanjikan bagi seorang artis, terutama artis baru yang memiliki banyak kekurangan.”

Sementara Spotify for Artists memberi tim artis gambaran mendetail tentang siapa yang mendengarkan musik mereka, Spotify Ad Studio menyediakan saluran lain untuk kampanye promosi. Kamu bisa mengumumkan rilis baru, atau memanfaatkan momen yang trending. Dan setelah itu, kamu akan melihat dengan tepat pengaruh kampanyemu di kalangan audiens Spotify. Kamu akan mempelajari bagaimana audiens terlibat dengan iklanmu, dan kamu dapat menggunakan informasi tersebut untuk merencanakan strategi promosi di masa depan. Mengingat metrik ini penting bagi tim artis, kami bermaksud menawarkan jenis metrik konversi ini untuk produk periklanan di masa mendatang.

Dengan iklan audio, kamu dapat membuat pendengar Spotify merasakan suara dan kepribadian artismu untuk menjalin hubungan yang lebih akrab. Contohnya adalah kampanye terakhir yang dijalankan Wavo—agen pemasaran musik—untuk rilis Rich the Kid baru-baru ini dengan Interscope. 38% orang yang mendengar iklan (yang menampilkan sampel lagu baru, beserta perkenalan dari Rich the Kid) kemudian mendengarkan lagu-lagu artis ini. Dan hampir 20% dari pendengar tersebut men-streaming musiknya untuk pertama kalinya pada bulan itu:

“Dengan kemampuan periklanan Spotify yang baru, kami tidak hanya mendapatkan wawasan tentang bagaimana kampanye kami menghasilkan streaming, tetapi tindakan yang lebih dalam untuk artis, seperti bagaimana pendengar tersebut berubah menjadi penggemar dan menambahkan lagu ke playlist mereka atau menyukai lagu. Itu adalah metrik yang paling penting untuk diketahui seorang artis," kata Conor Clarke, CEO dan salah satu pendiri Wavo.

Mariah Czap, Manajer Pemasaran Digital di label independen Yep Roc Records, setuju. “Spotify Ad Studio membantu kami menemukan penggemar baru untuk artis kami dan mendorong penggemar pasif untuk menjadi lebih aktif. Kami sangat menyukai laporan baru, karena sekarang kami dapat melihat pendengar mengambil tindakan bahkan setelah mereka mendengar iklan. Metrik baru memberi kami pemahaman yang lebih dalam tentang performa kampanye kami dan bahwa hasilnya bukan hanya klik.”

Kami senang mendengar kisah sukses seperti ini dari tim artis yang menggunakan Spotify untuk mengubah pendengar kasual menjadi penggemar setia—penggemar yang menonton konsermu di bagian depan, membeli merchandise, serta dengan bersemangat membagikan musikmu kepada teman dan pengikut. Ad Studio hanyalah alat lain untuk membantu mendukung keahlianmu: membuat musik yang mampu menyentuh hati di seluruh dunia. Kalau kamu adalah anggota tim artis dengan izin untuk melihat statistik tentang musik di Spotify, kamu bisa membuka Ad Studio untuk mempelajari selengkapnya tentang menyiapkan kampanye.

Nantikan info terbaru lainnya seiring kami terus membantumu dan timmu menggunakan Spotify sebagai bagian dari kampanye promosi.

Spotify for Artists membantumu mengembangkan basis penggemar yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan.

Bagikan cerita ini
Cerita Populer