Praktik Terbaik

Perizinan sinkronisasi, Menghindari Kelelahan, dan Dasar-Dasar Bisnis: Inilah Tiga Episode Baru Game Plan

June 10, 2019

Apa cara terbaik agar musik diterima oleh supervisor musik? Apa itu perjanjian operasi? Mengapa penting mengetahui kapan harus beristirahat? Semua pertanyaan ini dan lainnya—dijawab.

Batch episode Game Plan berikutnya sudah hadir! Season sebelumnya sudah membahas tentang berbagai topik terkait Spotify, seperti cara masuk ke playlist, cara memahami data Spotify for Artists, serta dasar-dasar yang lebih informatif seperti “Sebenarnya apa itu hak cipta?” dan “Bagaimana cara kerja royalti?”. Dalam tiga episode terbaru, kami memberikan berbagai tips yang bisa dipraktikkan, sekaligus memperluas cakupan dan membuka dialog seputar situasi serta tantangan “menakutkan” yang memengaruhi artis dan tim mereka.

Dengan bantuan artis seperti Nick Murphy (dulu Chet Faker), Olivia O'Brien , Salt Cathedral, dan Mike Posner, bersama para pakar industri seperti supervisor musik, Matt FX (Broad City), rekan manajer Run The Jewels dan pendiri FourM Arts & Science, Amaechi Uzoigwe, serta guru meditasi Jesse Israel dari The Big Quiet, kami menjelaskan intisari dunia perizinan sinkronisasi, cara menghindari kejenuhan, dan cara fokus pada sisi bisnis musikmu. Rencana finansial, kontrak operasi, dan pajak mungkin membuat matamu sakit, tetapi manajer bisnis, Kristin Lee (yang mengurus Bad Wolves, Thunderpussy, dan banyak lagi), mengatasinya dengan tips dan penjelasan praktis agar kamu dapat mempersiapkan diri, dan menghindari masalah dalam jangka panjang.

Tonton episode baru di bawah ini dan lihat video The Game Plan lainnya di sini.

Spotify for Artists membantumu mengembangkan basis penggemar yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan.

Bagikan cerita ini
Cerita Populer